SERANG, suarahimpunan.com – Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI MPO) Komisariat Untirta Ciwaru kembali menggelar Basic Training atau Latihan Kader 1 (LK 1) pada Jum’at (14/10) hingga Minggu (16/10).
Kegiatan yang mengusung tema ‘Menumbuhkan Integritas dan Loyalitas Mahasiswa dalam Berorganisasi dengan Semangat Kebangsaan dan Bingkai Keislaman’ ini diadakan di Sekretariat HMI MPO Cabang Serang dengan jumlah peserta sebanyak 10 orang.
Ketua Pelaksana, Nedi Saputra, mengatakan bahwa tema yang diusung dilatar belakangi oleh harapan yang besar, agar kader dapat menjadi generasi muslim pembaharu yang memiliki semangat tinggi dalam menuntut ilmu.
“Dengan terbentuknya tema tersebut, harapannya agar para kader dan kita semua dapat menjadi insan yang muabib yang tidak pernah malu menimba ilmu, harus berusaha menjadi mujahid yaitu dengan ikut serta membela kebenaran, dan tidak pernah ragu untuk membela kepada hal yang baik dan benar, dan dapat diharapkan menjadi seorang mujadid atau pembaharu bagi umat muslim, serta bisa istiqomah atas pilihan teman-teman semua,” ujarnya.
Nedi juga berharap agar kader HMI yang baru melewati masa perkaderan dapat berkontribusi dengan baik ke depannya.
“Saya juga berharap, teman-teman mampu berpartisipasi dan mempersiapkan diri untuk kita bersama-sama melangkah ke depan dalam membangun komisariat dan lingkup HMI lainnya,” tuturnya.
Sementara itu Ketua Umum Komisariat Untirta Ciwaru, Agung Rizky Jamas, menuturkan bahwa LK 1 ini merupakan gerbang awal bagi kader untuk sama-sama berbenah dalam himpunan.
“Jadikan LK 1 ini sebagai sebuah proses dan landasan awal bagi teman-teman semuanya untuk belajar agar menjadi yang lebih baik lagi,” ungkapnya.
Agung juga berharap agar kader yang baru disahkan ini dapat menanamkan rasa tanggung jawab sebagai anggota HMI.
“Harapannya, teman-teman semua dapat menanamkan dan memiliki rasa tanggung jawab dalam menjalani tugas sebagai kader di HMI MPO Komisariat Untirta Ciwaru,” tambahnya.
Di samping itu, Ketua Umum HMI MPO Cabang Serang, Irkham Magfuri Jamas juga berpesan kepada peserta agar ke depannya dapat lebih giat untuk menimba ilmu dan memanfaatkan HMI sebagai wadah belajar.
“Basic training adalah gerbang awal kawan-kawan untuk menimba ilmu, masih banyak waktu untuk kawan-kawan dapat berproses di HMI, semoga kawan-kawan tetap semangat untuk berjuang di jalan Allah SWT,” tandasnya. (MALA)